Baca Berita

Safari Ramadhan di Desa Gayam Panggul, Bupati Arifin Ajak Senantiasa BerHusnudzon Kepada Allah

Menjadi agenda rutin tahunan, Pemerintah Kabupaten Trenggalek tahun ini kembali menggelar Safari Ramadhan 1443 Hijriah.

Gelaran safari di bulan suci ini perdana dilaksanakan Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin bersama jajarannya di Desa Gayam, Kecamatan Panggul, Senin (11/4/2022).

Dalam sambutannya, pria yang akrab disapa Mas Ipin menyampaikan bahwa Allah SWT adalah Maha Lembut terhadap hamba-hambanya. Untuk itu Bupati mengajak warga Trenggalek agar senantiasa berhusnudzon atau berbaik sangka kepada Allah.

 


 

Mengutip QS. Asy Syura Ayat 19, Bupati Nur Arifin menegaskan bahwa Allah Maha Lembut untuk hambanya. Dia memberi rezeki kepada saja yang dikehendaki.

Bahkan dalam ayat itu jelaskan tidak hanya bagi yang percaya, tidak hanya yang iman, ibadah. Namun juga pada mereka yang salah pun atau yang maksiat juga diberikan rezeki.

Bukti kelembutan dan keberkahan rezeki dan cinta dari Allah inilah yang disebut Bupati agar dijadikan makna untuk senantiasa berprasangka baik kepada Allah. Baik saat diberikan rezeki melimpah, ataupun saat diberikan cobaan berupa musibah.

 


 

"Mari bareng-bareng, selalu positif thinking, selalu husnuzon kepada Allah," ajaknya.

Dengan selalu berbaik sangka kepada Allah, Bupati muda ini berharap agar masyarakat Trenggalek senantiasa mendapatkan keberkahan dan pertolongan dari Allah SWT. (Kominfo Trenggalek)