• 0355 - 794678
  • kominfo@trenggalekkab.go.id

Baca Berita

Bersama Anggota Komisi VIII DPR RI, Bupati Trenggalek Salurkan Bantuan Masker dan Vitamin dari Kemensos

Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin bersama Anggota Komisi VIII Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia, Ina Ammania menyalurkan bantuan masker dan vitamin dari Kementerian Sosial, Selasa (12/10/2021).

Bantuan yang diserahkan sebanyak 1270 paket berisi masker dan vitamin dari Kementerian Sosial untuk didistribusikan bagi masyarakat tidak mampu di Kabupaten Trenggalek.

Agar lebih tepat sasaran, proses pendistribusian bantuan ini akan menggandeng karang taruna desa. Secara simbolis penyerahan bantuan ini berlangsung di Rumah Perempuan, Pendhapa Manggala Praja Nugraha.



Bupati Nur Arifin berharap dengan bantuan masker dan vitamin ini mampu menjaga level PPKM di Kabupaten Trenggalek agar kedepan semakin kondusif.

"Kita kedatangan Ibu Ina Amania dari Komisi VIII mitra dari Kementerian Sosial salah satunya untuk menjaga bahwa level PPKM ini tetap kondusif dibagikan masker dan juga vitamin dari Kementerian Sosial melalui Ibu Ina Amania kepada para Karang Taruna," tuturnya.

"Harapannya nanti bisa disebarkan ke wilayah masing-masing, khususnya ke daerah-daerah yang mulai membuka untuk aktifitas biar tetap aman dan juga imunnya meningkat," lanjutnya menegaskan.



Senada dengan Bupati, Anggota DPR RI Ina Ammania berharap bantuan yang diberikan mampu meningkatkan kekebalan atau imun bagi masyarakat ditengah pandemi Covid-19.

Anggota DPR RI ini juga berpesan kepada karang taruna agar memanfaatkan momentum distribusi ini guna mengingatkan masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

"Kita tidak boleh euforia, tapi kita harus selalu menjaga. Tetap saja harus menjaga jarak, memakai masker, dan mencuci tangan itu jangan diabaikan," terangnya. (Kominfo Trenggalek)