Baca Berita

Apel Pengamanan Natal 2020, Bupati Nur Arifin Ajak Seluruh Pihak Tekan Resiko Penyebaran Covid-19

Memberikan amanat dalam Apel gabungan pengamanan perayaan Natal Tahun 2020 di Mapolres Trenggalek, Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin bersama Kapolres dan Dandim 0806 mengajak seluruh pihak baik dari unsur Tiga Pilar dan masyarakat untuk memberikan rasa aman dalam perayaan Natal, Kamis (24/12/2020).

Disampaikan oleh Bupati Trenggalek ada 2 tantangan tugas yang akan dihadapi oleh petugas di lapangan saat mengamankan Natal. 2 tugas tersebut adalah memberikan keselamatan warga keseluruhan dari ancaman covid-19 dan rasa aman dari ancaman aksi intoleran atau aksi terorisme saat perayaan Natal 2020.

"Maka dua hal ini satu mengatasi covid-19 dan yang ke dua cipta kondisi aman selama perayaan natal," tutur Bupati Arifin.

Menghadapi dua hal tersebut, Bupati mengatakan sesuai dengan hasil rapat bersama Forkopimda maka sampai 4 Januari 2020 akan terus melaksanakan operasi gabungan.



Operasi ini dimaksudkan guna melihat dan memitigasi resiko penyebaran covid-19 yang disebabkan atau yang mungkin dimunculkan dari para pendatang.

Pagi harinya, Pemkab Trenggalek telah mulai menggelar pemeriksaan rapid antigen yang menyasar para pelaku perjalanan dari luar kota di perbatasan Trenggalek tepatnya di Puskesmas Baruharjo.

"Alhamdulilah hari ini tadi dari 60 sampling yang kita laksanakan di perbatasan Durenan dari berbagai daerah yang masuk kabupaten Trenggalek ditemukan 100% non reaktif," jelas Bupati.

Berdasarkan hasil sampling tersebut, maka bisa dipastikan bahwa sejauh ini risiko penyebaran virus Corona dari luar atau dari pelaku perjalanan masih terkendali dan bisa ditekan seminimal mungkin.

Lebih lanjut dijelaskan oleh Bupati Nur Arifin, pelaksanaan perayaan natal bisa dilaksanakan di rumah masing-masing. Sedangkan perayaan natal yang berada di tempat ibadah harus benar-benar memperhatikan dan memenuhi protokol kesehatan.



Di kesempatan yang sama, Kapolres Trenggalek AKBP Doni Satria Sembiring memberikan pesan agar seluruh pihak tetap waspada dan tidak lengah dalam memberikan rasa aman bagi masyarakat Trenggalek dalam merayakan Natal Tahun 2020.

Pamen Polri ini juga berpesan agar jajaranya senantiasa memberikan himbauan kepada masyarakat untuk terus mematuhi protokol kesehatan demi mencegah resiko penyebaran covid-19.

“Kita bekerja bersama memberikan rasa aman dan nyaman kepada saudara-saudara kita yang akan merayakan Natal di gereja. Tetap waspada dan jangan lengah," terang Kapolres.

Senada dengan Kapolres, Komandan Kodim 0806 Letkol Arh. Uun Samson Sugiharto menyampaikan Kodim 0806 siap bersinergi untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat Trenggalek dalam perayaan Nataru 2020.

"Kami TNI siap bersinergi Pemerintah Daerah, dengan Polri, untuk mewujudkan Perayaan Natal 2020 yang aman, nyaman, dan sehat," terang Dandim Uun Samson.  (Dinas Kominfo Kab. Trenggalek)