Rabu (27/2), Tim dari Dinas Komunikasi dan Informatika yang diketuai oleh Kabid e-Government dan Statistik, Suprapti, S.Si, M.Si. melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) ke Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Maju Lestari yang berlokasi di Dukuh Kranding, Desa Bendorejo, Kecamatan Pogalan dan ke Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Mata Hati yang berlokasi di Desa Sumbergayam Kecamatan Durenan. Pertama Tim berkunjung ke KIM Maju Lestari dan diterima langsung oleh Ketua KIM Maju Lestari, Mujito Santo dan Sekretaris KIM, Ratna Prasetyarini. Hasil dari Monev kali ini, KIM Maju Lestari sudah mempunyai media sosial Instagram. Melalui instragram inilah, KIM Maju Lestari bisa menginfokan hasil produknya kepada masyarakat. Kedepan, Ketua KIM Maju Lestari, Mujito Santo mengharapkan Pemkab Trenggalek dalam hal ini Dinas Komunikasi dan Informatika bisa memfasilitasi pelatihan tentang tata cara atau teknik penulisan berita/informasi yang baik dan benar sesuai dengan kaidah jurnalistik.
Selanjutnya Tim menuju ke KIM Mata Hati dan diterima oleh Sekretaris KIM Mata Hati, Abdul Bakir. Dari hasil Monev diketahui bahwa KIM Mata Hati sudah mempunyai media sosial Instagram dan Facebook guna menginfokan kepada masyarakat tentang kegiatan – kegiatan KIM Mata Hati yang banyak bergerak di bidang kelestarian lingkungan hidup. Terkait dengan hal tersebut, Sekretaris KIM Mata Hati Abdul Bakir mengungkapkan harapan agar anggota KIM Mata Hati bisa difasilitasi pelatihan tentang teknik menulis berita, karena sangat penting untuk memberikan informasi yang bermanfaat kepada masyarakat dengan tetap memperhatikan metode penulisan berita yang baik dan benar. (Dinas Kominfo Kab. Trenggalek)