• 0355 - 794678
  • kominfo@trenggalekkab.go.id

Baca Berita

Berbarengan dengan Car Free Day, Peringatan Hari Kesehatan Nasional Ke-53 di Trenggalek diserbu Ribuan Warga
Ada yang berbeda di dalam suasana Car Free Day (CFD) pada Minggu 12 November 2017 kemarin, pasalnya pada hari tersebut berbarengan dengan peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-53 yang diselenggarakan oleh Pemkab Trenggalek di Alun-alun.  Acara yang berlangsung dari pukul 06.00 pagi tersebut bertemakan "Sehat Keluargaku Sehat Indonesiaku" dan dimeriahkan dengan kampanye Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS), senam pagi masal yang diikuti ribuan masyarakat, bakti sosial, dan juga perlombaan-perlombaan seru lainnya.  Selain berbondong-bondong untuk mengikuti senam bersama, para warga yang datang juga ingin mencicipi aneka menu makanan sehat dalam sesi makan gratis 2000 porsi yang disajikan oleh Dinkesdalduk & KB Trenggalek ini.
 
Peringatan Hari Kesehatan Nasional seperti ini merupakan momen yang tepat untuk meneguhkan kembali komitmen melalui tekat yang kuat dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya kemandirian kesehatan.  Dalam laporan kegiatan yang disampaikan, Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkesdalduk KB) dr.Sugito Teguh mengatakan bahwa program Germas yang dikampanyekan padai hari itu merupakan suatu ajakan dari pemerintah kepada masyarakat Trenggalek untuk lebih aktif mempertahankan kesehatan dengan berbagai cara supaya tidak mudah terserang penyakit.  Tentunya untuk mempertahankan kesehatan itu dapat dilakukan dengan berbagai cara seperti rajin berolahraga, mengkonsumsi makanan sehat yang cukup gizi, dan secara rutin memeriksakan kesehatan.
 
Sementara itu Sekretaris Daerah Kabupaten Trenggalek Drs. Ali Mustofa, M.Si mengatakan bahwa program GERMAS tidak terlepas dari peran aktif masyarakat  dan lintas sektor terkait. 
"Kementerian Kesehatan mendorong terlaksananya gerakan masyarakat hidup sehat, dengan GERMAS kita mengajak kerjasama lintas sektor dan lintas program dalam mewujudkan masyarakat untuk berperilaku hidup sehat yang pada akhirnya dapat membentuk bangsa Indonesia yang kuat.  Dengan mendorong program Indonesia sehat melalui pendekatan keluarga dan GERMAS kita berupaya membangun kemandirian keluarga dan masyarakat dalam hidup sehat dalam upaya promotif dan preventif yang pada akhirnya dapat meingkatkan derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya," tuturnya. (Dinas Kominfo Kab. Trenggalek)