Diikuti oleh 13 OPD terkait Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Trenggalek mengikuti Sosialisasi Pelaksanaan Pemantauan dan Evaluasi SPBE Tahun 2021 dengan Kementerian PANRB di Smart Center Kabupaten Trenggalek secara virtual.
Pelaksanaan kegiatan ini berlangsung selama 2 hari, mulai tanggal 28 sampai 29 April 2021. Sambutan oleh Deputi Rini Wijayanti S.H., M.PM dan Para Pemateri kegiatan ini adalah Perwakilan Asesor Eksternal Perguruan Tinggi.
Kepala Dinas Kominfo Kab. Trenggalek, Edif Hayunan Siswanto, S.Sos., M.Si berharap Penerapan SPBE di Kabupaten Trenggalek menjadi lebih baik lagi.
Dalam Kegiatan ini ada beberapa materi yang dibahas di hari ke – 1 diantaranya Arah Kebijakan SPBE, Paparan PermenPANRB No. 59 Tahun 2020 tentang Pemantauan dan Evaluasi SPBE, Domain Kebijakan SPBE dan Diskusi serta Domain Tata Kelola SPBE dan Diskusi Hari ke-2 materi yang dibahas diantaranya Domain Manajemen SPBE dan Diskusi, Domain Layanan SPBE dan Diskusi, Pedoman kaidah-kaidah Penilaian Mandiri, Paparan Pengantar Aplikasi Evaluasi SPBE, Paparan Aplikasi Evaluasi SPBE dan yang terakhir adalah sesi tanya jawab.