Mendengar informasi ada warganya yang hidup dengan kondisi tempat tinggal memprihatinkan, Ketua TP PKK Trenggalek Novita Hardini Nur Arifin bergerak untuk memberikan bantuan dan dukungan semangat kepada Parmini, wanita keluarga pra sejahtera yang tinggal di Desa Suruh Kecamatan Suruh, Jumat (8/5).
Begitu tiba di kediaman Parmini, Istri Bupati Trenggalek ini langsung berurai air mata. Melihat isi rumah dan kondisi didalamnya begitu menyentuh hati Novita Hardini. Ruangan tanpa lampu penerangan dan pintu yang layak serta berada di pinggiran bukit membuat rumah warga Desa Suruh ini jauh dari kata layak.
Parmini, warga pra sejahtera berusia 35 tahun ini merupakan ibu dari 3 orang anak yang harus membesarkan anaknya seorang diri. Hal ini dikarenakan sang suami telah meninggal sejak 2013 silam. Kondisi kekurangan ini juga membuat rela anak pertamanya di adopsi orang lain, dan menghidupi 2 anak lainnya dengan menjadi buruh tani. Meski telah menjadi penerima manfaat PKH, kondisi ekonomi Parmini hingga saat ini tetap jauh dari kata cukup.
"Saya bahagia saya bersyukur saya percaya anak-anak Bu Parmini mempunyai energi yang bilamana mendapat stimulasi yang baik positif anak-anak Bu Parmink akan bisa menjadi anak-anak yang sukses," tutur Novita Hardini disaat meninjau kondisi warganya tersebut.
"Saya terharu dengan semangat Bu Parmini juga ya ini membuktikan bahwa penerima PKH pun belum tentu bisa mengangkat derajat kemiskinan setiap warga yang ada," lanjut Novita.
Untuk itu Novita meminta aparatur desa untuk bisa mendampingi anak-anak Parmini guna memberikan stimulasi pendidikan yang baik. Selain itu juga diharapkan mereka mendapat sentuhan motivasi yang tepat sehingga mempunyai arah tujuan dan makna kehidupan yang baik.
"Terlepas kesusahan yang sedang mereka perjuangkan saya hanya punya cita-cita dan harapan mereka punya tujuan hidup yang lebih baik lagi kedepannya," ungkapnya.
Sementara itu pendamping PKH yang ikut menangani bantuan untuk Parmini, Muafatun Nadifah membenarkan bahwa Parmini mendapatkan bantuan PKH mulai dari tahun 2013 dengan komponen anak sekolah. Komponen yang didapatkan yakni dari 1 anak yang bersekolah SD dan 1 SMP. Selain itu mendapatkan PKH, Nadifah juga mengatakan Parmini juga sudah menjadi penerima bantuan lain berupa BPNT. (Dinas Kominfo Kab. Trenggalek)